Kamis, Oktober 10, 2024
BerandaIndexPeristiwaDanrem 082/CPYJ, Sholat Idul Fitri Bersama Anggota dan Masyarakat di Lapangan Asrama...

Danrem 082/CPYJ, Sholat Idul Fitri Bersama Anggota dan Masyarakat di Lapangan Asrama Korem

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Komandan Korem 082/CPYJ, Kolonel Arm Ruly Chandrayadi, S.H dan keluarga, melaksanakan sholat Idul Fitri 1 Syawal 1440 H, Rabu (5/6/2019) pagi bertempat dilapangan asrama Korem jalan Gajah Mada nomer 4, Kota Mojokerto.

Pejabat nomer satu di Korem 082 dan jajarannya datang kelokasi pelaksanaan sholat Ied, bersama istri dan keluarga lainnya dengan disambut oleh ketua panitia sholat Idul Fitri Letnan satu Inf Zainuddin Talasa.

Komandan Kodim 0815/Mojokerto, Letkol Kav Hermawan Weharima yang sudah tiba dulu dilokasi juga turut menyambut kedatangan Danrem. Sholat Idul Fitri ini, diperkirakan diikuti sekitar 1000 jama’ah yang terdiri putra dan putri.

Sebagai imam dan Khotib sholat adalah Ustad H. Muhammad Machfud, Spdi, Mpdi dengan tema ” Melalui Puasa Ramadhan, Nuzulul Qur’an dan Idul Fitri 1440 H/2019 M Kita Tingkatkan Iman dan Taqwa Prajurit dan PNS Dalam Rangka Mendukung Tugas Pokok TNI”.

Seusai pelaksanaan sholat, Danrem mengatakan, Setelah sebulan kita melaksanakan ibadah puasa Ramadhan, kini kita telah mencapai kemenangan, yaitu kemenangan menahan hawa nafsu, sehingga masuk dibulan Syawal ini, kita menjadi orang-orang yang fitra, bersih kembali seperti bayi yang baru terlahir.

“Semoga Allah SWT mengampuni semua salah dan dosa kita,” pungkasnya.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments