CIREBON, Xtimenews.com – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Cakra Buana Indonesia Bersatu (CIB), laksanakan kegiatan sosial berikan santunan kepada anak yatim dan jompo , Minggu (12/04/2020), di Desa Batembat, Kecamatan Tengah Tani, Kabupaten Cirebon, Jawa barat (Jabar).
Santunan tersebut, diberikan kepada
45 orang anak yatim dan 15 orang jompo, yang deserahkan langsung oleh Ketua PAC CIB Kecamatan Tengah Tani Oni (Jindong), didampingi Wakil Ketua Andi Sodikin, Sekjen Purnomo, Bendahara Bagja, Satgas Yunus, Kepala Divisi Investigasi Juli, Tokoh Masyarakat (Tomas) serta Tokoh Agama (Toga) Desa Batembat.
“Alhamdulillah dengan adanya sedikit rejeki kita bisa saling berbagi dengan masyarakat dan semoga bantuan dari kami bisa bermanfaat,” ungkap Oni.
“Kedepannya, saya berharap bisa memberikan bantuan lebih banyak lagi kepada warga Kecamatan Tengah Tani pada umumnya dan masyarakat Desa Batembat khususnya,” ujarnya.
Tidak lupa, pada kesempatan ini dia menyampaikan ucapan terima kasih kepada rekan-rekan media, yang sudah turut berpartisipasi pada pelaksanaan kegiatan sosial yg di lakukan oleh Lsm CIB ini. (rif/den/gan)