Senin, April 29, 2024
BerandaIndexPolitikFraksi Demokrat Gencarkan Vaksinasi Covid-19 2.000 Dosis

Fraksi Demokrat Gencarkan Vaksinasi Covid-19 2.000 Dosis

SIDOARJO, Xtimenews.com – DPR-RI Fraksi Demokrat Bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan gencarkan vaksinasi masal sebanyak 2,000 dosis di halaman parkir Suncity Mall, Sidoarjo.

Vaksinasi tersebut ditujukan untuk seluruh masyarakat nusantara, tidak hanya warga Sidoarjo. Selain itu gelaran vaksinasi masal tersebut juga merupakan sinergitas dari DPRD Sidoarjo dari Fraksi Demokrat dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo.

Anggota Komisi IX, DPR-RI dari Fraksi Demokrat mengatakan, awalnya gelaran vaksinasi masal tersebut hanya menyediakan 1000 dosis untuk masyarakat umum. Kuota tersebut sudah habis sejak pukul 08.00 WIB. Sedangkan, antrian masyarakat masih banyak yang belum mendapatkan vaksin.

‘Kuota yang kami siapkan, sebanyak seribu dosis sudah habis sejak jam 8 pagi tadi, “ucap Ning Lucy, Minggu, (3/10/2021).

Melihat antusias masyarakat ingin di vaksin sangat tinggi, maka Ning Lucy menyampaikan kondisi tersebut kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo. Sehingga pihak Dinkes memberi tambahan seribu dosis.

“Jadi totalnya hari ini kita menyediakan 2.000 dosis vaksin untuk masyarakat umum,” terang Ning Lucy, kepada Xtimenews.com.

Sementara itu, Anggota Komisi D, DPRD Kabupaten Sidoarjo, Zahlul Yusar mengapresiasi antusias masyarakat yang ingin divaksin sangat tinggi. Suksesnya program vaksinasi juga tergantung dari sinergitas dari pemerintah pusat dengan lapisan masyarakat.

Melalui vaksinasi masal tersebut, diharapkan mampu mencukupi 70 persen kekurangan presentase vaksinasi di Sidoarjo. Sehingga bisa dipastikan Sidoarjo menjadi zona hijau dan kegiatan perekonomian segera berjalan normal seperti sedia kala.

“Semoga Bisa membantu meningkatkan herd immunity. Himbauan kepada masyarakat meskipun Sidoarjo sudah level 1, kita tetap nggak boleh lengah dalam mematuhi prokes,” pungkasnya. (vin/den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments