Senin, April 29, 2024
BerandaPilkadaTarik Minat Masyarakat Agar Nyoblos, PPS di Desa Magersari Kenakan Pakaian Adat

Tarik Minat Masyarakat Agar Nyoblos, PPS di Desa Magersari Kenakan Pakaian Adat

SIDOARJO, Xtimenews.com – Ada yang unik di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 001 yang berada di Rw. 01, Kelurahan Magersari, Kecamatan Sidoarjo kota, pasalnya semua panitia pemungutan suara (PPS) memakai pakain adat masing-masing suku di Indonesia.

Ide inspiratif tersebut dicetuskan oleh Sudirman. Ia mengatakan tujuan dilakukan hal ini adalah agar masyarakat mau datang ke TPS dan menggunakan hak pilihnya sesuai keinginan masing-masing.

“iya, supaya warga bersemangat untuk nyoblos, kita lakukan persiapan selama satu hari,” ucap Sudirman. Rabu, (9/12/2020).

Kembali dikatakan Sudirman ada dua TPS unik di Kelurahan Magersari yakni TPS 01 bertema ‘Kerukunan Suku-Suku Bangsa’ sedangkan di TPS 02 mengambil tema ‘Kerukunan Umat Beragama’.

“Di TPS 01 kita memakai pakaian adat yang mewakili provinsi di Indonesia, sedangkan di TPS 02 menggunakan pakaian yang mewakili 5 agama yang diresmikan di Indonesia,” terangnya.

Ada 249 DPT (daftar pemilih tetap) di TPS 01 sedangkan, di TPS 02 ada 268 DPT. Semua peralatan dan pakaian berasal dari warga Magersari yang berpartisipasi.

“Ini adalah simbol agar anak-anak bisa berimajinasi dan memunculkan kreativitasnya,” tutup Sudirman.(vin/den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments