Sabtu, Oktober 5, 2024
BerandaIndexHeadlineTerungkap Identitas Mayat Perempuan Yang Ditemukan di Sungai Prajuritkulon Kota Mojokerto

Terungkap Identitas Mayat Perempuan Yang Ditemukan di Sungai Prajuritkulon Kota Mojokerto

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Polisi akhirnya berhasil mengungkap identitas mayat seorang perempuan paru baya yang ditemukan mengapung di sungai Prajuritkulon, Lingkungan/Kelurahan Miji, Kecamatan Kranggan Kota Mojokerto.

Diketahui mayat tersebut bernama Kasih (55) warga Balongcangkring, Kelurahan Mentikan Kota Mojokerto.

Kasatreskrim Polres Mojokerto Kota AKP Ade Warokka membenarkan identitas mayat perempuan tersebut telah terungkap.

“Mayat perempuan tersebut terungkap setelah diidentifikasi di RSUD Wahidin Sudirohusodo Kota Mojokerto,” kata Warokka, Senin (01/07/2019).

Menurut Warokka, dari hasil identifikasi tim INAFIS Polres Mojokerto Kota dan visum, tidak ditemukan bekas kekerasan atau penganiayaan pada mayat tersebut.

“Tidak ada tanda-tanda kekerasan. Namun kami akan melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebab meninggalnya korban,” Tandas Kasatreskrim Polres Mojokerto Kota, AKP Ade Warokka.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments