Mojokerto, Xtimenews. com – Koramil 0815/06 Kemlagi Kodim 0815/Mojokerto bersama Pemerintah Kecamatan menggelar kegiatan lomba permainan di Pendapa Kecamatan Kemlagi, Jalan Raya Kemlagi Nomor 308, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Jumat (18/08/2023).
Kegiatan yang dihadiri seluruh personel Babinsa Koramil 0815/06 Kemlagi beserta seluruh Perangkat Pemerintah Kecamatan Kemlagi ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Perayaan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023. Hal itu diungkapkan Danramil 0815/06 Kemlagi Kapten Cba Khoirul Anam, S.Sos., saat ditemui usai pelaksanaan kegiatan.
Ia juga mengungkapkan, kegiatan tersebut merupakan bentuk silahturahmi untuk mempererat persatuan sesama unsur Forkopimcam di wilayah Kecamatan Kemlagi.
“Tidak hanya di wilayah Kecamatan Kemlagi, Perayaan HUT Kemerdekaan RI kali ini juga berlangsung sangat meriah di seluruh wilayah Indonesia, berbeda dengan pelaksaanaan tahun-tahun sebelumnya di mana saat itu situasi Pandemi Covid-19 masih belum terkendali”, ungkapnya.
Dengan semangat kemerdekaan, lanjutnya, kita berharap Negara Indonesia ke depan semakin baik dan semakin maju sesuai dengan tema kemerdekaan tahun ini . “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju, Jayalah Negeriku”, pungkasnya.
Pantauan di lokasi, sejumlah permainan yang dilombakan yakni, lomba membawa kelereng menggunakan sendok, balap karung dan lomba kempit/jepit balon.
Dalam kegiatan tersebut, tampak hadir Camat Kemlagi Tri Cahyo Harianto, S.Sos., M.M., beserta perangkat. Kehadiran masyarakat sekitar yang turut berbaur menambah suasana semakin semarak. Terpantau para peserta lomba dan masyarakat sangat antusias mengikuti jalannya kegiatan yang lebih dikenal dengan lomba agustusan. (Pendim 0815/Mjk/Tin)