Senin, April 29, 2024
BerandaIndexPendidikanMinta Hujan, Ratusan Siswa dan Siswi MI di Mojokerto Salat Istisqa

Minta Hujan, Ratusan Siswa dan Siswi MI di Mojokerto Salat Istisqa

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Ratusan siswa siswi MI Ma’arif Al-Huda Desa Batankrajan, Kecamatan Gedeg Mojokerto melakukan salat Istisqa untuk meminta segera diturunkannya hujan.

Kemarau panjang yang terjadi di tahun 2019 ini membuat para siswa siswi itu merasa prihatin.

Salat yang dilakukan, Selasa (15/10/2019) mulai pukul 08.00 WIB itu dilaksanakan di lapangan sepak bola desa setempat. Mereka datang bersamaan mengenakan baju seragam sekolah dan membawa peralatan salat.

Salat istisqa ini dilakukan seperti melakukan salat idul fitri. Yakni, sebelum salat terlebih dahulu diisi dengan khutbah dan doa bersama agar segera turun hujan.

Guru Agama MI Ma’arif Al-Huda, Haji Muhammad Izul Alkafi mengatakan, salat istisqa ini agar hujan segera turun. Sebab, di daerah Batankrajan dan beberapa daerah lain banyak yang mengalami kekeringan.

“Salat ini dilakukan untuk meminta kepada Allah agar segera diturunkan hujan. Sebagai seorang muslim sunah hukumnya apa lagi pas musim kemarau,” kata Haji Izul di lapangan sepak bola desa Batankrajan, Selasa (15/10/2019) pagi.

Selain itu, lanjut Haji Izul, salat istisqa ini juga untuk menjadikan pembelajaran bagi siswa siswi, agar mereka tahu dalam syariatnya salat ini hukumnya sunah.

“Di sini sudah sekitar 6 bulan lebih belum turun hujan. Selain cuacanya yang cukup panas, juga banyak tanaman sudah mulai kering,” tandasnya.

Firman Tri Bayu Prakoso, siswa MI Ma’arif Al-Huda kelas VI berharap semoga setelah dilakukan salat Istisqa ini segera diturunkan hujan, agar masyarakat tidak kekurangan air bersih.

“Karena sudah beberapa bulan disini tidak turun hujan. Semoga segera diturunkan hujan pasca salat ini,” pungkasnya.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments