Minggu, Mei 5, 2024
BerandaIndexPolwan Sidrap Serahkan Bantuan ke Korban Banjir Tanrutedong

Polwan Sidrap Serahkan Bantuan ke Korban Banjir Tanrutedong

SIDRAP, Xtimenews.com – Sebagai bentuk kepedulian terhadap para korban banjir, Polisi Wanita (Polwan) Polres Sidrap memberikan bantuan paket sembako di Posko Tenda Pengungsian Banjir Kelurahan Tanrutedong Kecamatan Dua Pitue Kabupaten Sidrap.

Kapolres Sidrap AKBP Budi Wahyono mengatakan, aksi sosial ini sebagai wujud kepedulian Polri terhadap permasalahan yang terjadi di tengah masyarakat.

“Ini merupakan perhatian kami terhadap masyarakat, polisi saat ini harus peduli dan peka terhadap keadaan sekitar, membantu dan berbagi kepada mereka yang membutuhkan,” ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa (11/6/19) pagi

Kapolres juga menambahkan bahwa sumbangan tersebut berasal dari keikhlasan seluruh personil Polres Sidrap tanpa ada paksaan.

“Alhamdulillah, hasil sumbangan personil kami berikan kepada para korban, kami serahkan paket sembako berupa beras, mie instan, telur, air mineral, minyak goreng dan gula pasir,” lanjutnya.

Orang nomor satu di jajaran Polres Sidrap itu juga berharap pemberian seadanya ini dapat membantu meringankan beban para korban banjir yang terjadi beberapa saat lalu.

“Meski tidak seberapa, kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban korban banjir,” katanya.

Banjir melanda 3 Wilayah di Kabupaten Sidrap yakni Kecamatan Dua Pitue, Pitu Riawa dan Pitu Riase, saat ini air yang berasal dari luapan sungai tanrutedong tersebut sudah mulai surut namun personil Polres Sidrap tetap bersiaga mengevakuasi dan membangun tanggul yang jebol akibat banjir.(Dar/den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments