Jumat, November 22, 2024
BerandaIndexHeadlineKomisi V DPR RI Tinjau Normalisasi Kali Sadar

Komisi V DPR RI Tinjau Normalisasi Kali Sadar

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Komisi V DPR RI di dampingi Wakil Bupati (Wabup) Mojokerto meninjau langsung proyek normalisasi Sungai Sadar di Desa Sadar Tengah, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, yang dikerjakan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) untuk penanggulangan banjir di wilayah Kabupaten Mojokerto.

Peninjauan di ikuti oleh Camat Mojoanyar, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), yang meninjau proyek normalisasi sungai, yakni pelebaran, pengangkatan sedimen (endapan) dan pembangunan plengsengan.

Sadarestuwati, anggota komisi V DPR RI mengatakan, ini kegiatan dari tahun 2017, karena waktu itu terjadi banjir yang luar biasa dan kita lihat ternyata ada penyusutan sungai, setelah itu kemudian di usulkan untuk normalisasi sungai sadar untuk mengurai dampak banjir.

“Progam ini sampai 23 kilo dan sudah selesai 60 persen, insyaallah akhir tahun desember 2019 selesai, dan tinggal nanti bagaimana mensinergiskan dengan pemeritah kabupaten, mana yang jadi tanggung jawab Pemkab, Provinsi dan Pusat. Kalau ini bisa berjalan saya yakin tidak ada lagi banjir kali sadar,” ungkapnya.

Rombongan Komisi V DPR RI bersama Wabup saat tinjau lokasi normalisasi sungai sadar.(Deni Lukmantara/Xtimenews)

“Saya terus mendukung untuk bisa menyelasikan kali sadar ini agar tidak separuh hati, karena kalo hanya setengah-setengah hasilnya tidak akan terlihat,” pungkasnya.

Di lokasi yang sama Wakil Bupati Mojokerto, Pungkasiadi mengatakan, proyek normalisasi ini memang sangat berpengaruh, karena khususnya di wilayah ini sering terjadi dan bahkan langganan banjir. Dan setelah adanya progam ini terbukti bisa mengurangi banjir diwilayah yang sebelumnya menjadi langganan banjir.

“Proyek ini bisa menjadi solusi penanganan banjir di wilayah Kabupaten, khusunya di Kecamatan Mojoanyar,” ungkapnya.

Wabup berharap, agar proyek normalisasi kali sadar ini terus dikerjakan sampai selesai, agar bisa mengurangi problem banjir yang hampir setiap tahunnya menjadi langganan disejumlah wilayah yang ada di sepanjang Sungai Sadar.(den/ron/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments