Jumat, November 22, 2024
BerandaIndexPeristiwaTertabrak Kereta Api, Toyota Kijang Terseret Puluhan Meter Hingga Tewaskan Empat Orang

Tertabrak Kereta Api, Toyota Kijang Terseret Puluhan Meter Hingga Tewaskan Empat Orang

SIDOARJO, Xtimenews.com – Kecelakaan yang terjadi di di perlintasan KA Gilang Sawunggaling Kecamatan Taman, Sidoarjo sungguh tragis.

Pasalnya, laka yang melibatkan KA Sritanjung no KA 302 dengan mobil Toyota Kijang bernopol LGX L1197 KA tersebut menewaskan empat orang, dua diantaranya masih balita.

Kapolsek Taman Kompol Hery Setyo menjelaskan kronologi kecelakaan yang menewaskan satu keluarga itu. Sekitar pukul 13.05 WIB KA Sritanjung sedang melaju dari barat ke timur, di waktu yang bersamaan Toyota Kijang melaju dari selatan ke Utara. Pengemudi kijang tidak mengetahui adanya KA Sri Tanjung yang hendak melintas lantaran palang pintu belum tertutup, sedangkan penjaga palang pintu berada di dalam Pos Perlintasan.

Tepat di atas Perlintasan KA, Mobil Kijang yang dikemudikan oleh Mahendra Wicaksono, (39) warga Jojoran 3A, Blok 2 /2 B Rt 14 /12, Desa Mojo Gubeng, Surabaya mendadak berhenti dan penumpang tidak sempat untuk keluar dari kendaraan.

“Akibatnya kendaraan Kijang LGX tertabrak dan terseret sejauh 27 meter ke arah timur,” kata Hery, Senin (17/8/2020).

Hery menambahkan di dalam kendaraan kijang ada lima penumpang, mereka satu keluarga tiga diantaranya anak-anak. Kecelakaan tersebut menewaskan tiga orang seketika dilokasi.

Korban adalah Mahendra Wicaksono, Nina Pramudianasari, (38), dan seorang balita usia 4 tahun bernama Azzam. Sedangkan dua penumpang lainnya mengalami luka – luka yakni Abizal (3), dan Ardian (8).

“Semua korban sudah dilarikan ke Rumah Sakit Siti Khotijah menggunakan ambulan,” ucapnya.

Namun sayangnya, lanjut Hery, informasi terakhir korban meninggal bertambah lagi, balita usia 3 tahun bernama Abizal. Ia meninggal dirumah sakit beberapa jam usai mengalami kecelakaan.

“Jadi total ada 4 korban tewas akibat laka tersebut, 3 diantaranya meninggal di lokasi kejadian, satunya di rumah sakit, ” jelas Hery.(vin/den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments