SIDOARJO, Xtimenews.com – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-74, pada 1 Juli 2020 mendatang. Polresta Sidoarjo melaksanakan bakti sosial dengan membagikan Sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, Senin (15/6/2020) pagi. Kegiatan tersebut sebagai wujud kepedulian Polresta Sidoarjo terhadap masyarakat Sidoarjo
Penyerahan sembako dilakukan langsung oleh Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji ketika apel pagi di halaman Mako Polresta Sidoarjo. Dalam sambutannya usai menyerahkan sembako, Kapolres mengatakan bahwa penyerahan bantuan ini bertujuan sebagai wujud kepedulian Polri dengan berbagi kepada sesama atau warga.
Apel pendistribusian sembako secara simbolis dilakukan Kapolresta Sidoarjo diberikan kepada Bhabinkamtibmas Polsek jajaran. Bantuan yang diberikan berupa 31 paket sembako dengan. masing-masing 5 Kg beras, untuk dibagikan kepada masyarakat Sidoarjo di beberapa titik diwilayahnya masing-masing.
“Kita harapkan dengan kegiatan Bakti Sosial menyambut Hari Bhayangkara ke-74, agar anggota Polri, terutama Bhabinkamtibmas terus meningkatkan kerja dan lebih dekat dengan masyarakat,” Ujar Kombes Pol. Sumardji.(vin/den/gan)