Jumat, Mei 3, 2024
BerandaIndexTNI & POLRIHadir Di Acara Pengajian Umum, Ini Pesan Danramil 0815/19 Magersari

Hadir Di Acara Pengajian Umum, Ini Pesan Danramil 0815/19 Magersari

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Membangun komunikasi sosial guna mempererat jalinan silaturahmi dengan segenap tokoh dan komponen masyarakat harus dilakukan Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) secara berkesinambungan guna memantapkan pembinaan teritorial dalam rangka pembinaan wilayah.

Kali ini Danramil 0815/19 Magersari Kodim 0815 Mojokerto, Kapten Inf Desto Jumeno yang menghadiri Pengajian Akbar di Masjid Darul Mukminin, Lingkungan Gedangan, Kelurahan Gunung Gedangan, Kecamatan Magersari Kota Mojokerto, Sabtu (14/09/2019) malam.

Pengajian Akbar dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1441 Hijriyah dan Tasyakuran Peresmian Masjid Darul Mukminin dihadiri Kabag Kesra Sekda Kota Mojokerto, Khoirul Anwar, Kapolsek Magersari Kompol Heru Wijatmiko, SH., Kepala Kelurahan Gunung Gedangan, Ahmad Fatoni, Perangkat Kelurahan dan masyarakat sekitar.

Pada kesempatan tersebut, Danramil Magersari Kapten Inf Desto Jumeno, dalam sambutannya, diantaranya menyampaikan, ucapan selamat atas diresmikannya Masjid Darul Mukminin, semoga dengan keberadaan masjid ini dapat lebih meningkatkan iman dan taqwa bagi masyarakat Lingkungan Gedangan.

Danramil juga menghimbau agar masyarakat melaporkan setiap kejadian atau permasalahan kepada Kepala Lingkungan, dan Tiga Pilar Kelurahan (Lurah, Babinsa, Bhabinkamtibmas) untuk segera ditindaklanjuti dan ditangani hingga tuntas agar tidak berkembang atau meluas.

“Terkait dengan kemajuan teknologi, kita harus bijak dalam menerima berita jangan mudah menyebarkan berita yang belum tentu benar, terlebih berita hoax yang bertujuan unthk menciptakan situasi yang tidak kondusif,” ujarnya.

Ceramah agama oleh KH. Anwar Zahid dari Bojonegoro, menjadi penutup kegiatan Pengajian Akbar dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam dan Tasyakuran Peresmian Masjid Darul Mukminin.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments