Sabtu, November 23, 2024
BerandaIndexTNI & POLRI6 Personel Polda Sulteng Terpilih Jadi Polisi Perdamaian PBB

6 Personel Polda Sulteng Terpilih Jadi Polisi Perdamaian PBB

KOTA PALU, Xtimenews.com – 6 personel Polda Sulteng lulus terpilih dan memenuhi syarat dalam seleksi calon kontingen Satuan Tugas (Satgas) Garda Bhayangkara II Formed Police Unit (FPU) XII pada misi Unamid di Darfur Sudan.

Kabidhumas Polda Sulteng AKBP Didik Supranoto mengatakan, Baggassus Robinkar SSDM sejak Juni 2019 telah melakukan seleksi dan menjaring personel polri terbaik di seluruh nusantara untuk ditugaskan sebagai Garda Bhayangkara II FPU pada misi Unamid di Darfur Sudan dibawah mandat Persatuan Bangsa-Bangsa guna melaksanakan berbagai tugas yakni memelihara keamanan dan ketertiban, mengamankan fasilitas vital milik PBB, melaksanakan tugas Police Advisors, memberikan perlindungan kepada para pengungsi di IDP’s Camp atau kamp-kamp pengungsian serta mengamankan proses distribusi bantuan kemanusiaan di Darfur Sudan.

Menurut Didik Supranoto, untuk bisa lulus terpilih menjadi pasukan FPU, para peserta harus mengikuti berbagai tahapan seleksi, yakni tes kesehatan, tes kesamaptaan jasmani, keterampilan operasional komputer, psikotest tertulis, mengemudi kendaraan serta bahasa.

“Cukup berat tahapan seleksi yang harus dilewati oleh calon kontingen Satgas Garda Bhayangkara II FPU XII pada misi Unamid di Sudan,” kata Kabidhumas melalui pers rilis pada Rabu (14/08/2019).

Dikatakan, setelah melakukan seleksi sejak Juni 2019, akhirnya pada Kamis (8/8), panitia seleksi mengumumkan nama dan jumlah personel polri yang dinyatakan memenuhi syarat dan lulus terpilih sebanyak 154 personel berasal dari seluruh nusantara, berdasarkan Surat Telegram Kapolri No : ST/2105/VIII/Kep/2019 tanggal 12 Agustus 2019, dengan rincian 60 personel pasukan, 80 personel pasukan taktis, dan 14 personel pasukan cadangan.

Dari jumlah 154 personel yang dinyatakan memenuhi syarat dan lulus terpilih, 6 personel diantaranya berasal dari Polda Sulteng yakni : Iptu Gimanto Nrp. 75010477 Baurlitpers Subbid Propam sebagai Dan Ton, Ipda Bakhdar Nrp. 82040101 Kasubsi Palang Silog Satbrimob sebagai Danru, Bripka I Gede Eka Irawan Nrp. 80661526 Ba Subden 2 Den Gegana sebagai pasukan taktis, Brigpol Henry K Polaka, Ba Kie II Yon B Pelopor sebagai penembak, Aipda Candra Dunggio Nrp. 81030663, Ps. Paur 3 Subbagjailat SPN sebagai cadangan staf Manase I, serta Briptu Muh. Akbar Wiryandi Nrp. 89030713 sebagai cadangan pasukan taktis.

Selanjutnya, setelah dinyatakan lulus terpilih kata Kabidhumas, mereka akan mengikuti pelatihan pra penugasan kontingen Satgas Garba II FPU XII pada misi Unamid di pusat pelatihan multi fungsi Polri di Cikeas Bogor yang waktu dan jadwal kegiatannya akan disampaikan lebih lanjut

“Terpilihnya 6 orang personel Polda Sulteng dalam seleksi calon kontingen Satgas Garda Bhayangkara II FPU XII pada misi Unamid di Sudan merupakan suatu kebanggaan bagi Polda Sulteng. Atas nama pimpinan, kami ucapkan selamat,” tandasnya. (HM. Basri/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments