Sabtu, November 23, 2024
BerandaIndexTNI & POLRIKapolri Buka Rakor Bid. Opsnal di Manado

Kapolri Buka Rakor Bid. Opsnal di Manado

KOTA PALU (Sulteng), Xtimenews.com – Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian membuka rapat koordinasi Bidang Opsnal tahun 2019 di aula “Catur Prasetya” Polda Sulawesi Utara (Polda Sulut) pada Jumat (2/8) di Manado. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Kapolda se nusantara.

Kasubbidpenmas Bidhumas Polda Sulteng Kompol Sugeng Lestari mewakili Kabidhumas Polda Sulteng AKBP Didik Supranoto mengatakan, rakor bidang opsnal tahun 2019 di Manado tersebut dilakukan untuk mengevaluasi pelaksanaan pengamanan Pemilu 2019 dalam rangka evaluasi pelaksanaan ops “Mantap Brata 2018” dan persiapan pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden hasil Pemilu 2019.

Caption : Kapolda Sulteng Brigjen Pol. Lukman Wahyu Hariyanto duduk berdampingan dengan Kapolda Kaltim Irjen Pol. Priyo.

Dikatakan, pada pelaksanaan Pemilu 2019 lalu, yang digelar secara serentak pada 14 April 2019 berlangsung dengan aman, damai dan kondusif. Namun tahapannya masih menyisakan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden serta pelantikan anggota legislatif dan anggota DPD hasil Pemilu 2019.

Kapolri tiba di Manado pada Kamis (1/8) didampingi Kabaharkam Polri Komjen Condro Kirono, Kabareskrim Komjen Idham Azis, As SDM Polri Irjen Eko Indra Heri, Kadiv Propam Irjen Listyo Sigit Prabowo, dan Kadiv Humas Irjen M. Iqbal. Rencananya, Kapolri bersama rombongan akan turut menghadiri acara Guiness World of Record yang diikuti 3.000 penyelam serta acara pengibaran bendera terpanjang dibawah laut yang digelar WASI pada Sabtu (3/8).(HM. Basri/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments