SIGI,Sulteng,Xtimenews.com – Kapolres Sigi AKBP Kari Amsah Ritonga, mendapat sambutan hangat ketika melakukan kunjungan silaturrahmi kepada Bupati Sigi Moh.Intjenae, Ketua DPRD Sigi Minhar Tjeho dan Kajari Sigi M. Aria Rosyid, diruang kerja masing-masing pada, Senin (21/4/25).
“Sebagai pejabat baru, kunjungan ini selain untuk silaturrahmi, juga merupakan perkenalan diri dalam upaya meningkatkan sinergitas Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sigi, “kata Kapolres Sigi.
Sekedar diketahui, AKBP Kari Amsah Ritonga, merupakan Kapolres Sigi yang baru beberapa minggu dilantik, menggantikan AKBP Reza A Simanjuntak yang mendapat tugas baru dilingkungan Polda Sulteng.
“Sebagai langkah awal dalam menjalankan tugas sebagai Kapolres Sigi, saya melakukan kunjungan silaturrahmi ke seluruh elemen Forkopimda, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, sebagai perkenalan sekaligus mohon dukungan dan kerjasama demi kepentingan yang lebih luas bagi masyarakat Kabupaten Sugi, “tandas Kapolres.
Dalam pertemuan dengan Bupati Sigi, Ketua DPRD Sigi dan Kajari Sigi, Kapolres Sigi menyampaikan komitmennya untuk mengayomi dan melindungi seluruh warga masyarakat Sigi.
Baik Bupati, Ketua DPRD Sigi serta Kajari Sigi berharap, Kapolres Sigi yang baru akan lebih memperkuat kinerja dan sinergitas Forkopimda serta meningkatkan kebersamaan dalam mengawal pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Sigi.
Ikut dalam kunjungan Kapolres Sigi, Kabag SDM Polres Sigi AKP Hientje Senewe, Kasat Reskrim AKP H. Hasanuddin Hamid, Kasat Intelkam Iptu Hendra, Kasat Binmas AKP Ashari Lumuan dan Kasihumas Nuim Hayat. (ditha/basri)