Jumat, Februari 7, 2025
BerandaIndexTNI & POLRICegah Aksi Tawuran Geng Motor, Tim Patra Brimob Lakukan Patroli

Cegah Aksi Tawuran Geng Motor, Tim Patra Brimob Lakukan Patroli

Palu,Sulteng, Xtimenews.com – Dua kelompok “geng motor” bentrok di sekitar masjid Al-Ittihad, jalan Sungai Lariang, Kelurahan Ujuna, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, pada Jumat (7/2/25) sekitar pukul 03.00 dini hari.

Saksi mata menyebut, warga sekitar ketakutan karena dalam aksi bentrok ini pelaku menggunakan batu dan busur panah. Dua orang pemuda jadi korban kena anak panah dilarikan ke rumah sakit.
Bentrok berakhir setelah aparat keamanan tiba di tempat kejadian.

Dansatbrimob Polda Sulteng Kombes Pol. Kurniawan Tandi Rongre mengatakan, untuk memantau situasi pasca terjadinya tawuran “geng motor” di sekitar masjid Al-Itthad tersebut, tim Patra Satbrimob melakukan patroli sekaligus turut serta shalat Jumat dan dialog dengan warga setempat.

Dikatakan, patroli yang dipimpin Bripka Bayu Widiyanto ini, selain untuk memastikan situasi tetap kondusif, juga untuk mendengar keluhan masyarakat yang resah terhadap aksi geng motor yang sering terjadi di akhir pekan atau di hari libur.

“Dalam patroli ini kami dialog langsung dengan warga guna mendengar keluhan dan keresahan yang dialami akibat aksi tawuran geng motor, “kata Dansat Brimob.

Menurut Kurniawan, sebagai langkah responsif, tim Patra Satbrimobda Sulteng mendistribusikan nomor call canter “Brimob Madago Respon” kepada warga untuk digunakan dalam melapor jika menemukan atau melihat potensi gangguan keamanan yang terjadi dilingkungan tempat tinggalnya.
Ia berharap, dengan kehadiran patroli Brimob akan semakin meningkatkan rasa aman warga masyarakat dari gangguan geng motor.

“Tawuran geng motor tidak hanya meresahkan tetapi juga mengancam keamanan. Makanya, kami akan terus memantau dan melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk mencegah terjadinya aksi bentrok antar kelompok geng motor, “tegas Dansatbrimob Polda Sulteng. (ditha/basri)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments