Sabtu, November 23, 2024
BerandaIndexUsai Guru SMA Kini Giliran Tenaga Pendidikan SPN Polda Jatim Dapat Kejutan...

Usai Guru SMA Kini Giliran Tenaga Pendidikan SPN Polda Jatim Dapat Kejutan di Hari Guru

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Usai para guru SMA kini tenaga pendidik di Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Jatim mendapat kejutan dari Kapolres Mojokerto di peringatan Hari Guru Nasional 2020.

Bingkisan berisi sembako, vitamin dan susu diberikan sebagai bentuk penghargaan polisi kepada mereka yang berjasa membetuk anggota Polri.

Bingkisan diberikan langsung oleh Kapolres Mojokerto AKBP Dony kepada para tenaga pendidikan SPN Polda Jatim di Kecamatan Bangsal.

“Ini merupakan wujud penghargaan kami di Hari Guru Nasional. Para Gadik harus profesional, prosedural dan selalu memperhatikan prokes dalam mengajar para siswa pada masa pandemi COVID-19,” Kata Dony kepada wartawan, Rabu (25/11).

Para Gadik di SPN Polda Jatim, menurut Dony juga merupakan guru yang mempunyai peran penting membentuk anggota Polri.

“Ini adalah bentuk dukungan agar mereka mampu membentuk karakter anggota Polri yang lebih baik dalam penegakan hukum dan pelayanan kepada masyarakat,” tegasnya.

Sementara Koordinator Gadik SPN Mojokerto AKBP Syahroni Anwar mengaku bangga atas perhatian dari Polres Mojokerto pada Hari Guru Nasional. Ia mengakui, tantangan berat bagi para Gadik adalah untuk membentuk karakter anggota Polri yang profesional dalam melayani masyarakat.

“Tantangan kami harus mengubah yang sebelumnya berkarakter sipil, kami bentuk karakternya, cara berfikirnya sebagai anggota Polri,” pungkasnya.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments