Jumat, November 22, 2024
BerandaIndexTNI & POLRISambut Hari Bhayangkara ke 74, Polisi di Mojokerto Sebar Ratusan Paket Sembako

Sambut Hari Bhayangkara ke 74, Polisi di Mojokerto Sebar Ratusan Paket Sembako

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Menyambut Hari Bhayangkara ke-74 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2020, Polres Mojokerto menggelar bakti sosial dengan membagikan sembako.

Dalam kegiatan kali ini Polres Mojokerto membagikan 904 paket sembako langsung kepada masyarakat terdampak pandemi Corona atau Covid-19.

Kegiatan pembagian sembako ini sebagai bentuk peran serta kepolisian untuk hadir di tengah masyarakat.

“Kegiatan ini merupakan rangkaian acara Hari Bhayangkara ke-74. Kami ingin membantu meringankan beban masyarakat yang sangat terdampak dengan pandemi corona,” kata Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander, kepada wartawan usai memimpin apel bhakti sosial hari Bhayangkara ke-72 di Mapolres Mojokerto, Jumat (26/6/2020).

Sebelumnya, lanjut Dony, Babinkamtibmas di seluruh Polsek sudah mendata masyarakat terdampak pandemi corona yang belum mendapatkan bantuan dari Pemerintah Daerah, Pemerintah Provinsi Jawa Timur maupun Pemerintah Pusat.

“Jumlahnya sudah kami sesuaikan data di Babinkamtibmas kami di seluruh polsek kurang lebih ada 904 orang yang belum mendapatkan bantuan apapun,” ujarnya..

Mantan Kapolres Pasuruan Kota itu berharap pembagian sembako dalam menyambut Hari Bhayangkara Ke-74 ini benar-benar tepat sasaran.

Ratusan paket sembako itu dibagikan langsung secara dor to dor ke rumah masyarakat yang sudah di data oleh Babinkamtibmas setempat.

“Untuk mekanismenya Babinkamtibmas dan Babinsa akan melaksanakan dor to dor langsung kepada masyarakat yang sudah terdaftar,” tandasnya.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments