MOJOKERTO, Xtimenews.com – Dalam upaya mencegah serangan Covid-19 diinternal satuan, Kodim 0815/Mojokerto menerapkan beberapa prosedur bagi setiap personel militer dan PNS AD yang masuk ke Makodim 0815/Mojokerto.
Hal tersebut diungkapkan Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, S.H., saat dikonfirmasi, Sabtu (28/03/2020).
Dikatakan Letkol Dwi Mawan Sutanto, SH., ada beberapa upaya yang sudah dilakukan Kodim 0815/Mojokerto untuk mengantisipasi penyebaran virus corona di internal satuan, diantaranya mewajibkan setiap personel, baik anggota maupun tamu, yang akan masuk ke Makodim melalui bilik sterilisasi yang sudah disiapkan di Makodim 0815.
Selain itu, lanjutnya, sebelum masuk tenda atau bilik sterilisasi, juga dilakukan pemeriksaan suhu tubuh, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, mengenakan masker dan memakai hand sanitizier. “Penyemprotan disinfektan juga sudah dilakukan di seluruh ruang perkantoran Makodim,” imbuhnya.
“Ini semua berlaku bagi seluruh personel, baik militer maupun PNS AD, tidak terkecuali tamu yang datang ke Makodim 0815,” tegas pria kelahiran Purbalingga Jawa Tengah.
Dandim juga menghimbau seluruh personel militer dan PNS AD dilingkup Makodim dan Koramil jajaran beserta keluarganya untuk mematuhi semua instruksi dari pimpinan atau komando atas maupun Pemda dalam upaya mencegah sekaligus memotong mata rantai penyebaran Covid-19, diantaranya, perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), berjemur, olah raga rutin, mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan, mengenakan masker, menghindari kerumunan massa dan lain-lain.
Pantauan di lapangan, tampak selepas apel siaga, Sabtu (28/03), para prajurit satu persatu melaksanakan protokol antisipasi Covid-19 sebelum memasuki Makodim 0815 yang terletak di Jalan Majapahit Nomor 1 Kota Mojokerto, Jawa Timur.(den/gan)