Kota Palu,Sulteng,Xtimenews.com – Pagelaran “Semarak Sulteng Nambaso” 2025, dibuka Wakil Gubernur Sulteng Reny A Lamadjido, di lapangan “Imanuel” Kota Palu, pada Sabtu (19/4/25) malam, menampilkan keragaman seni dan budaya dari tiga belas Kabupaten dan Kota se Sulteng.
Tujuan kegiatan yang dirangkaikan dengan Hari Ulang Tahun ke 61 Sulteng, yang akan berlangsung hingga Sabtu (10/5/26) ini, guna menggeliatkan Ekonomi Kreatif dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Sulteng, serta untuk memberi kemudahan akses layanan publik melalui Mall Pelayanan Masyarakat yang disediakan pemerintah Provinsi Sulteng yang menggabungkan berbagai jenis pelayanan dalam satu tempat, antara lain layanan perizinan, pajak, kependudukan, perbankan dan kesehatan.
Menurut Wakil Gubernur Sulteng, kegiatan yang digelar di hari jadi ke 61 Sulteng ini, bukan hanya seremonial tetapi menjadi momen penting untuk merefleksikan perjalanan panjang Sulteng dari awal pembentukannya sebagai provinsi hingga kini menjadi wilayah yang terus tumbuh, maju dan berkembang.
“Kegiatan ini bukan hanya seremonial tapi menjadi bentuk dari komitmen bahwa pemerintah hadir untuk masyarakat, baik melalui pelayanan publik yang transparan, cepat, dan akuntabel maupun dengan mendorong sektor UMKM agar tumbuh kuat dan mampu bersaing di pasar lokal, nasional bahkan global,”jelasnya.
Melalui momentum ini, Wagub mengajak semua pihak untuk semakin mempererat rasa persaudaraan, memperkuat toleransi, dan menumbuhkan semangat cinta daerah sebagai landasan utama dalam membangun peradaban yang unggul di Sulteng.
Hadir dalam kegiatan ini, Sekretaris Daerah Sulteng Novalina, Ketua DPRD Sulteng H. Moh. Arus Abdul Karim, Unsur Forkopimda Sulteng, para Bupati/Walikota se Sulteng, Rektor/Pimpinan Perguruan Tinggi, Pimpinan Instansi Vertikal. Gubernur Sulteng Anwar Hafid berhalangan hadir karena sedang berada di Kabupaten Tojo Unauna (Touna) dan akan melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Morowali dalam rangka sosialisasi program “Berani Cerdas” dan “Berani Sehat”.
“Bapak Gubernur menyampaikan permintaan maaf tidak bisa hadir dalam kegiatan ini karena sedang tugas ke daerah, “kata Wagub.-(ditha).