Mojokerto,Xtimenews.com – Dandim 0815/Mojokerto bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Mojokerto melaksanakan Kegiatan Operasi Pasar Ramadhan Berkah di Pasar Raya Mojosari, Desa Seduri, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Jumat (07/03/2025). Kegiatan ini dilakukan jajaran Forkopimda dalam rangka menjaga stabilitas harga bahan pokok serta menekan inflasi daerah.
Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P., M.I.P., selaku Dandim 0815/Mojokerto, menegaskan, operasi pasar ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakat.
“TNI, bersama unsur Forkopimda lainnya, siap mendukung setiap upaya pemerintah dalam menjaga stabilitas ekonomi, terutama di sektor pangan. Dengan operasi pasar ini, masyarakat bisa mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau dibanding harga pasaran”, ujar Letkol Inf Rully Noriza.
Pada operasi pasar ini, terpantau sejumlah komoditas dijual dengan harga lebih rendah, antara lain beras medium Rp 12.000/kg, telur ayam Rp 24.000/kg, daging ayam Rp 29.500/ekor, cabai rawit Rp 40.000/kg, serta bawang merah dan putih masing-masing Rp 35.000/kg.
Selain memastikan kelancaran operasi pasar, Forkopimda juga meninjau langsung kondisi pedagang dan pembeli. Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan penyerahan sertifikat merek kepada pelaku UMKM, sebagai bagian dari upaya mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
Sementara Bupati Mojokerto, Dr. H. Muhammad Al Barra, Lc., M.Hum., menegaskan, operasi pasar ini merupakan bagian dari program 100 hari kerja untuk mengendalikan harga sembako serta menstabilkan inflasi di Kabupaten Mojokerto.
Kegiatan operasi pasar kali ini berlangsung tertib dan lancar. Seluruh jajaran Forkopimda berkomitmen untuk terus mendukung langkah-langkah strategis guna menjaga kesejahteraan masyarakat.
“Kami akan selalu hadir bersama rakyat. Sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah menjadi kunci utama dalam memastikan keamanan serta kesejahteraan masyarakat Mojokerto”, tutupnya.
Tampak hadir dalam kegiatan, Wabup Mojokerto dr. Muhammad Rizal Octavian, Kapolres Mojokerto AKBP Dr. Ihram Kustarto, S.H., S.I.K., M.Si., M.H., Kajari Kabupaten Mojokerto Dr. Endang Tirtana, S.H., M.H., Sekda Kabupaten Mojokerto Drs. Teguh Gunarko, M.Si., serta Pimpinan OPD.(Pendim 0815/Mjk/Tin)