Jumat, November 22, 2024
BerandaIndexPeristiwaTruk Muatan Bawang Merah Terperosok Ke Bibir Sungai Brantas Jombang

Truk Muatan Bawang Merah Terperosok Ke Bibir Sungai Brantas Jombang

JOMBANG, Xtimenews.com – Sebuah Kendaraan Truck Nopol AG 9719 EB terperosok kedalam bibir sungai Brantas saat keluar dari kapal jasa angkutan penyeberangan Joko Tingkir sungai Brantas Desa/ Kecamatan Megaluh Kabupaten Jombang, Kamis, (24 Juni 2021) sekira jam 11.10 WIB.

Diketahui Truck dengan Nopol AG 9719 EB yang di kemudikan oleh Fais Alami (35) warga Dusun Rejosari Desa Tinggar, Kecamatan Bandarkedungmulyo Kabupaten Jombang tersebut bermuatan bawang merah.

Kapolsek Megaluh AKP Darmaji saat ditemui awak media Xtimenews.com di lokasi mengatakan, kejadian terperosoknya truck bermuatan bawang merah ini untuk sementara di duga karena faktor adanya kelebihan beban muatan truck melebihi kekuatan Jembatan yang menghubungkan antara perahu dengan daratan.

“Sehingga pada saat kendaraan Truck keluar dari perahu yang di kemudikan oleh Sugito (40), warga Desa Munung, Kecamatan Jatikalen Kabupaten Nganjuk tidak ada masalah namun ketika melintasi jembatan dan pada saat mendekati daratan jembatan mengalami kemiringan yang mengakibatkan Truck bermuatan bawang merah itu terperosok miring ke bibir sungai dalam posisi bagian depan Truck diatas dan bagian belakangnya masuk ke dalam Sungai,” ungkapnya.

Kapolsek Megaluh menambahkan, dalam melakukan evakuasi Truck saat ini kita menggunakan kendaraan Dump Truck untuk menarik keluar badan Truck dari sungai hingga naik atas daratan.

“Untuk pemeriksaan lebih lanjut akan kita panggil sopir truck dan ABK untuk diminta keterangannya. Atas kejadian tersebut tidak menimbulkan adanya korban jiwa,” pungkas AKP Darmaji.(Ar/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments