Kamis, November 21, 2024
BerandaPariwisataTahun Baru, Akses Menuju Kawasan Tretes Jawa Timur Ditutup

Tahun Baru, Akses Menuju Kawasan Tretes Jawa Timur Ditutup

PASURUAN, Xtimenews.com – Akses menuju kawasan Tretes, Kecamatan Prigen Kabupaten Pasuruan ditutup saat malam pergantian tahun baru, Kamis (31/12/2020).

Polres Pasuruan bakal menutup seluruh akses menuju kawasan wisata itu mulai pukul 20.00 WIB.

Kasat Lantas Polres Pasuruan AKP Andika Mizaldi Lubis mengatakan, rencana menerapkan one way yang sebelumnya sudah direncanakan kini berubah. Akses menuju kawasan Tretes akan ditutup.

“Rencana menerapkan one way, kini berubah akan menutup total akses menuju Tretes.  Penutupan itu akan dilakukan mulai malam ini pukul 20.00. Semua arus lalu lintas menuju Tretes, akan ditutup. Baik melalui Kasri dan Durensewu, Kecamatan Pandaan maupun melalui Desa Dayurejo, Kecamatan Prigen,” kata Kasat Lantas Polres Pasuruan AKP Andika Mizaldi Lubis.

Penutupan akses lalu lintas menuju Tretes, dilakukan mulai di depan RM Sri atau Taman Candra Wilwatikta (TCW), Desa Sumbergedang, Kecamatan Pandaan. Kemudian  di Simpang Tiga Seno di Kelurahan Prigen dan Simpang Tiga Nongko, di Kelurahan Ledug, Kecamatan Prigen.

“Pengamanannya melibatkan sekitar 250 personel gabungan dari dinas terkait,” ujarnya.

Penutupan ini sebagai upaya meminimalisir kerumunan di masa pandemi yang masih berlangsung, sekaligus mengantisipasi lonjakan kasus penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Pasuruan.

Andika mengimbau masyarakat untuk tidak melaksanakan kegiatan mendatangkan massa dan kerumunan, pada pergantian malam tahun baru. Seperti pesta kembang api, konvoi atau arak-arakan. Juga tidak menggelar pentas musik, orgen tunggal, dan lain-lain. (Yan/den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments