SIDOARJO, Xtimenews.com – Masa inkubasi yang menyebabkan diliburkanya kegiatan sekolah dimanfaatkan oleh pihak Kepala Sekolah SD Hang Tuah 9 Candi untuk mensterilkan ruang kelas dan kawasan sekitar sekolah.
Bekerjasama dengan partai Nasdem sterilisasi dilakukan pada hari Sabtu (28/3/2020) pagi. Semua ruangan disemprot dengan cairan desinfektan baik ruang kelas maupun ruang guru bahkan tanaman yang berada di halaman sekolah tak luput dari target desinfektan.
“Saya sangat bersyukur karena dari partai Nasdem ada upaya penyemprotan desinfektan di wilayah Rw. 7 termasuk sekolah kami,” ucap Arin, selaku Kepala Sekolah SD Hang Tuah 9 Candi kepada wartawan Xtimenews.
Arin juga mengatakan bahwa ketika masa inkubasi telah usai dan anak-anak mulai masuk sekolah pihaknya akan memeriksa suhu tubuh para siswa menggunakan Thermogun, jika diketahui ada yang bersuhu tinggi maka siswa tersebut akan dirumahkan.
“Nanti waktu masuk kita upayakan hand sanitizer di masing-masing kelas dan di depan, kami juga berencana ketika anak anak masuk di tes suhu tubuhnya agar tau anak tersebut sehat atau tidak,” tambah Kepala Sekolah yang berusia 51 ttahun ini.
Selain penyemprotan cairan desinfektan, pihak sekolah melakukan beberapa upaya untuk melindungi anak didiknya dari ancaman Covid-19. Salah satunya dengan menyediakan tempat cuci tangan di sekolah dan hand sanitizer. Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada Partai Nasdem atas kepedulianya terhadap lingkungan sekolah.
“Ini menjadi salah satu upaya kami untuk membantu pemerintah dalam menekan penyebaran wabah Covid-19 terutama di lingkup SD Hang Tuah 9 Candi, dan saya sangat berterima kasih kepada Partai Nasdem. Apa yang diberikan sangat bermanfaat,” tandasnya. (vin/den/gan).