MOJOKERTO, Xtimenews.com – Danramil 0815/15 Jatirejo Kodim 0815/Mojokerto Kapten Inf Supriyanto, menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Jatirejo Tahun Anggaran 2021 di Pendopo Kecamatan Jatirejo, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Selasa (11/02/2020).
Hadir dalam kegiatan antara lain Kepala Bappeda Kabupaten Mojokerto, Drs. Hariyono, M.Si., Kepala Dinas PMD Kabupaten Mojokerto, Ardi Sefdianto, S.STP., M.Si., Camat Jatirejo Aminsun, S.IP., Kapolsek Jatirejo AKP M. Hendro Susanto, Kades, BPD, LPM, Perwakilan Tomas, Toga se-wilayah Jatirejo.
Kegiatan diawali dengan sambutan sekaligus arahan dari Kepala Bappeda Kabupaten Mojokerto, dilanjutkan sambutan Camat Jatirejo, Kepala Dinas PMD Kabupaten Mojokerto, dan Kapolsek Jatirejo serta ditutup dengan do’a.
Pada kesempatan tersebut, Danramil 0815/15 Jatirejo, Kapten Inf Supriyanto, mengungkapkan pihak Koramil (TNI) siap berpartisipasi dan mendukung semua program pembangunan mulai tingkat desa hingga kecamatan yang tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Kapten Inf Supriyanto juga menyampaikan terkait dengan cuaca ekstrem akhir-akhir ini yang dapat menyebabkan banjir dan tanah longsor bahkan Karhutla saat musim kemarau. “Untuk itu diperlukan kerjasama perangkat desa dan warga masyarakat untuk bersama-sama mengatasi dan mencari solusinya, salah satunya saat musim kemarau menghindari pembakaran lahan dan penebangan liar dan melaksanakan penghijauan di lereng-lereng gunung guna menghindari longsor,”ungkapnya.
Sekedar informasi, Musrenbang Kecamatan merupakan kelanjutan dari tahapan Musrenbang tingkat Desa yang bertujuan menampung saran dan usul pembangunan di tingkat desa untuk ditindaklanjuti ke tahapan Musrenbang tingkat OPD dan Kabupaten.(den/gan)