Sabtu, November 23, 2024
BerandaPemerintahanWalikota Mojokerto: Mutasi Merupakan Bentuk Penyegaran Untuk Peningkatan Kapasitas

Walikota Mojokerto: Mutasi Merupakan Bentuk Penyegaran Untuk Peningkatan Kapasitas

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Di penghujung tahun 2019, pada Selasa (31/12/2019), bertempat di Pasar Rakyat, Jl Prapapanca, Kelurahan Mentikan, Kecamatan Pralon, Walikota Mojokerto Hj Ika Puspitasari, yang lebih dikenal dengan sebutan Ning Ita, mengambil sumpah dan melantik 11 pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto.

Pelantikan dan pengambilan sumpah ini, dihadiri Wakil Walikota H A Rizal Zakaria, SH, Sekdakot Hj Halistyati, Staf Ahli drg Sri Mujiwati, para Camat dan Lurah se-Kota Mojokerto, para Rohaniawan serta toko Agama,
Ketua DPRD Sunarto, Dandim 0815 Mojokerto Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, Kajari yang diwakili Kasi Intel Barka Dwi Hatmoko, SH, Ketua PN diwakili Hakim Bu. Andi Naimi, SH, MH.

Caption 2: Walikota Mojokerto Mengambil Sumpah Dan Melantik 11 Pejabat Administrator Dan Pengawas di Lingkungan Pemkot Mojokerto

Walikota dalam sambutannya menegaskan bahwa mutasi jabatan adalah merupakan suatu bentuk penyegaran untuk peningkatan kapasitas dalam rangka menjalankan tugas-tugas organisasi agar dapat berjalan dengan dengan maksimal.

Disamping itu, kata Ning Ita, mutasi dan rotasi harus dijalankan untuk memenuhi kebutuhan karir dalam penyelenggaraan pemerintahan serta memperlanjar layanan publik.

“Saya berharap, kepada pejabat baru segera dapat menyesuaikan diri ditempat yang baru, sehingga tugas-tugas yang ada dapat berjalan dengan baik,” tegasnya.

Penyelengaraan ini dilaksanakan di pasar rakyat. “Semoga ini merupakan langkah awal yang baik serta saya berharap tempat ini bisa menjadi tempat yang memadai bagi para pedagang, untuk dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Mojokerto,” tandas Ning Ita. (den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments