Mojokerto, – Apel Danramil dan Babinsa ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas kepemimpinan para Danramil. Demikian diungkapkan Komandan Kodim 0815 Mojokerto Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, SH., melalui release tertulisnya di Mojokerto, Jum’at (06/12/2019).
Lebih jauh Alumni Akmil Angkatan 2000 tersebut menegaskan, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan kemampuan pembinaan satuan dan meningkatkan profesionalisme Babinsa serta terwujudnya tertib administrasi di jajaran Kodim 0815 Mojokerto.
“Kemampuan para Danramil dan Babinsa ini harus terus diasah dan ditingkatkan, utamanya ilmu kepemimpinan lapangan dan pembinaan satuan termasuk kemampuan para Babinsa sehingga diharapkan lebih optimal dalam pencapaian tugas pokok,” ungkap Dandim.
“Jadi tujuan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini yakni peningkatan kualitas dan kapasitas para prajurit, utamnya para Danramil dan Babinsa. Sumber daya manusianya yang harus dikedepankan sehingga mampu mengemban tugas secara profesional,” tandas Pamen dua melati di pundak yang asli kelahiran Purbalingga.
Sementara itu, Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0815 Mojokerto, Kapten Inf Herman Hidayat menambahkan, kegiatan Apel Danramil dan Babinsa Tersebar Tahun Anggaran 2019 yang diselenggarakan Kodim 0815 sudah berlangsung sejak Rabu (04/12) lalu.
“Kegiatan bertema ‘Danramil Dan Babinsa Profesional Kebanggaan Rakyat’, yang berlangsung di Pendopo Griya Paramitra Cikaran Jalan Gajah Mada Kota Mojokerto ini, diikuti seluruh para Danramil dan Danpos serta ratusan Babinsa jajaran Koramil 0815 Mojokerto,” terang Pasiter.(den/gan)