Sabtu, November 23, 2024
BerandaIndexTNI & POLRIBabinsa Puri Bantu Petani Plososari Pompanisasi Tanaman Jagung

Babinsa Puri Bantu Petani Plososari Pompanisasi Tanaman Jagung

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Untuk membantu petani dalam mencapai swasembada pangan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 0815/04 Puri Kodim 0815 Mojokerto Sertu Imran turun langsung mendampingi dan membantu pengairan lahan tanaman jagung dengan pompanisasi di Desa Plososari Kecamatan Puri Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Selasa (15/10/2019).

Pompanisasi atau pengairan lahan dengan mesin pompa air ini berlangsung di lahan seluas 0,6 hektar milik Solikin, anggota Poktan Sumber Tani II, Dusun Kedung Klotok Desa Plososari, yang ditanami jenis jagung Pioner berumur 70 hari.

Diungkapkan Babinsa Plososari, Sertu Imran, tanaman jagung umumnya ditanam di lahan kering/ladang dan sawah. Agar hasil panen meningkat maka dibutuhkan suplay air yang cukup bagi tanaman jagung pada masa pertumbuhan.

“Pengairan lahan tanaman jagung sangat dibutuhkan pada awal pertumbuhan, ketika tumbuh kembang, saat berbunga, ketika pengisian biji dan masa pematangan,” tandasnya.

Masih lanjut Sertu Imran, sebagai antisipasi kekeringan pada tanaman akibat ketidakcukupan pasokan air terlebih di saat musim kemarau ini, maka disiasati dengan pompanisasi dengan memanfaatkan sumur bor yang sudah tersedia di sawah atau ladang seperti yang dilakukan saat ini.

Sementara itu, pada kesempatan berbeda Danramil 0815/04 Puri Kapten Arh Supriyono mengungkapkan, kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani harus mampu memberikan kontribusi bagi peningkatan produksi pertanian di desa binaan sebagai bentuk dukungan dalam pencapaian ketahanan pangan. “Bila hasil panen meningkat maka dengan sendirinya menambah pendapatan para petani itu sendiri,” tutupnya.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments