Senin, November 25, 2024
BerandaPemerintahanPenandatanganan Zona Integritas Polres Banggai

Penandatanganan Zona Integritas Polres Banggai

KOTA PALU (Sulteng), Xtimenews.com – Hubungan keakraban dan tali silaturrahmi Kapolres Banggai, AKBP Moh. Soleh, SIk, SH, MH, dengan Bupati Banggai, H. Herwin Yatim, MM, Wakil Bupati Banggai, H. Mustar Labolo, Ketua DPRD Banggai Samsul Bahri Mang, SH, serta anggota Forkopimda Banggai lainnya nampak sangat kompak aktif melakukan kominikasi dalam berbagai kegiatan.

Subbaghumas Bagops Polres Banggai memberi contoh, guna mempererat hubungan dan tali silaturrahmi antar sesama anggota Forkopimda Kabupaten Banggai, baru-baru ini Polres Banggai melakukan acara Halal bi Halal di Mapolres Banggai, di kompleks perkantoran Bukit Halimun Kelurahan Tanjung Tuwis Kecamatan Luwuk.

Hadir dalam halal bi halal itu Bupati dan Wakil Bupati Banggai H. Herwin Yatim, MM dan H. Mustar Labolo, Ketua DPRD Banggai Samsul Bahri Mang, SH, MH, Kasdim 1308/LB Mayor Inf. Fred Albert, mewakili Dandim 1308/LB, Ketua Pengadilan Negeri Luwuk Ahmaf Shuael Nadjir, SH, MH, Kepala Kejaksaan Negeri Luwuk, Kepala Badan Pertanahan Nasional, para pimpinan Bank.

Sedangkan internal Polres Banggai hadir Wakapolres Banggai, para Kabag, kasat, perwira serta Ketua Bhayangkari dan personel Polres Banggai. “Dengan hadirnya anggota Forkopimda Banggai secara lengkap ini mengisyaratkan betapa Kapolres banggai AKBP Moh. Soleh dan jajarannya dengan Forkopimda lainnya di daerah ini terjalin cukup akrab dan mesra,” katanya.

Kapolres Banggai AKBP Moh. Soleh, dalam kesempatan ini menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Bupati, Wakil Bupati, serta Forkopinda Banggai lainnya, yang sudah meluangkan waktunya dalam rangka mempererat tali silaturrahmi antar Forkopimda Banggai.

Kapolres Banggai mengajak Bupati Banggai serta lainnya untuk ikut dalam penandatanganan Zona Integritas (ZI) Polres Banggai sekaligus melakukan pengecekan ruang SKCK online, ruang Satuan Penyelenggaraan Administrasi (Satpas) SIM, dan Comment Sentral Polres Banggai.

Bupati Banggai H. Herwin Yatim, MM, dalam kesempatan ini juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Banggai yang sudah mengundang untuk menghadiri acara Halal bi Halal tersebut.

Menurut Bupati, kehadiran polisi sebagai pelayan dan pengayom masyarakat sekarang ini sudah sangat dirasakan. Buktinya, kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat saat ini sudah sangat aman dan kondusif.

“Saya sangat berterima kasih kepada Kapolres Banggai AKBP Moh. Soleh yang sangat tanggap dan peduli terhadap kondisi Kamtibmas di daerah Kabupaten Banggai, yang selalu hadir dan tampil di depan setiap ada kejadian yang menonjol,” kata Bupati.

Acara halal bi halal tersebut diakhiri dengan penanaman pohon di taman Polres Banggai, dilanjutkan dengan peninjauan pembangunan masjid Rahmatan Lilalamin Polres Banggai, serta pengecekan ruang SKCK online, ruang Satpas SIM dan Comment Centre Polres Banggai.(Bas/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments