Jumat, November 22, 2024
BerandaIndexBabinsa Dan Babinkamtibmas Selalu Menjadi Ujung Tombak Di wilayah Binaan

Babinsa Dan Babinkamtibmas Selalu Menjadi Ujung Tombak Di wilayah Binaan

SIDOARJO, Xtimenews.com – Sinergitas Babinsa dan Bhabinkamtibmas sangat bermanfaat bagi Masyarakat, sebagai ujung tombak Satuan Teritorial dilapangan, Babinsa Desa Kedung Sugo Kec. Prambon Kodim 0816/12 Prambon, Serka Maiman bersinergi dengan Babinkamtibmas Aipda Yudi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Perangkat Desa Kedung Sugo Kecamatan Prambon Kab. Sidoarjo, Kamis (21/03/2019).

Kegiatan Komsos Babinsa dan Babinkamtibmas yang rutin dilaksanakan tersebut, diharapkan dapat diterima positif oleh Warga Masyarakat. Sebab Babinsa dan Babinkamtibmas dalam aktifitasnya sehari-hari di Desa Binaan kiranya dapat mengetahui semua permasalahan mulai dari yang kecil sampai besar, sehingga setiap permasalahan dengan cepat bisa terselesaikan.

Babinsa Serka Maiman Koramil 0816/12 Prambon mengatakan, kegiatan ini untuk mempererat tali silaturahmi dan kerjasama yang baik dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa serta mewujudkan Kemanunggalan TNI-Polri dengan Rakyat.

“Selain itu juga untuk menjaga hubungan yang harmonis antara Babinsa dengan masyarakat di desa binaan, secara rutin dan berkelanjutan kami mendatangi dan berkomunikasi dengan aparat Desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh adat serta Komponen Masyarakat lainnya,” jelasnya.

Masih kata Serka Maiman, begitu pula menjelang pileg dan pilpres 2019 dalam pelaksanaan kegiatan Komsosnya.

“Babinsa dan Bhabinkamtibmas menghimbau kepada Masyarakat tentang penyampaian kerukunan antar umat beragama agar terjaga serta supaya tidak mudah terpengaruh dan ikut-ikutan, terutama masalah yang nantinya bisa merugikan diri dan keluarganya sendiri sehingga kenyamanan dan ketertiban wilayah bisa kondusif,” ujarnya.

Babinsa juga selalu mengingatkan agar menjaga kebersihan lingkungan untuk kesehatan mengingat kondisi musim penghujan.

Dalam kesempatan itu Babinsa bersama Bhabinkamtibmas juga mengingatkan kepada Warga untuk tidak main hakim sendiri. Jika ada suatu permasalahan supaya diselesaikan dengan kekeluargaan diselesaikan dengan baik dan kalaupun masalah tersebut tidak bisa dan melanggar hukum ,maka diserahkan ke pihak yang berwenang yaitu Polri, serta Aparat Desa, yang selalu berkoordinasi dengan Babinsa dan Babinkamtibmas agar Wilayah Kedung Sugo tetap selalu dalam kondisi kondusif.

“Kegiatan seperti ini akan selalu aktif dilaksanakan guna semakin terciptanya kemanunggalan TNI dan Rakyat bisa diwujudkan. Semoga Tuhan Yang esa selalu memberikan kesehatan dan keselamatan kepada kita semuanya,” pungkasnya. (Ain/Yus/Gan).

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments