MOJOKERTO, xtimenews.com – Terjadinya penindakan langsung yang dialami oleh beberapa petugas Puskesmas Gedongan, dibenarkan oleh Kepala Puskesmas Gedongan. drg. Dewi Ailindawati.
Saat ditemui di ruang kerjanya, drg. Dewi Ailindawati, membenarkan kejadian yang dialami oleh beberapa rekan kerjanya. “Memang benar, beberapa petugas kena tilang karena parkir sepeda di trotoar depan Puskesmas,” katanya, Sabtu (2/2/2019).
Lanjutnya, semua pihak tahu jika puskesmas ini tidak punya lahan parkir. Selain ada sedikit lahan di sebelah yang merupakan gang masuk ke kampung, depan puskesmas menjadi alternatif terakhir untuk parkir.
“Alasan ditilang kemarin, karena parkir di atas trotoar. Jika di badan jalan sebenarnya tidak akan ditilang, namun pastinya mengganggu arus lalu lintas,” imbuhnya.
Permasalahan lahan parkir yang memang tidak ada, menjadi atensi khusus dikarenakan puskesmas menjadi pusat pelayanan kesehatan yang paling banyak dibutuhkan oleh masyarakat.
“Kita sudah koordinasi dengan beberapa pihak terkait agar permasalahan lahan parkir khususnya di Puskesmas Gedongan segera terselesaikan,” pungkasnya. (Nar)